Audiensi Bersama Walikota Makassar
Pada Senin, 17 Maret 2025 Ketua Umum Kadin Kota Makassar, Adnan Pratama, didampingi oleh jajaran pengurus harian telah melakukan audiensi bersama Walikota Makassar, Bapak Munafri Arifuddin, dalam rangka mempererat sinergi antara dunia usaha dan pemerintah daerah.
Pertemuan ini merupakan momentum penting untuk menyelaraskan visi dan misi dalam membangun ekosistem ekonomi yang inklusif, berdaya saing, dan berkelanjutan di Kota Makassar. Secara khusus, pertemuan ini juga mendiskusikan peluang kolaborasi khususnya dalam pemberdayaan UMKM, pengembangan urban farming dan pertanian lahan sempit, serta peningkatan investasi.
Terima kasih kepada Bapak Walikota yang telah meluangkan waktunya. Besar harapan agar kolaborasi ini dapat mewujudkan Kota Makassar menjadi kota ramah investasi, tangguh secara ekonomi, dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun global.







